Senin, 21 Desember 2015

Razia Lapas (web)
Razia Lapas (web)

Razia Lapas C1 Bali, Ditemukan Senjata Api dan Sabu

DENPASAR, FOKUSJabar.com: Hari ini para anggota gabungan melakukan razia di  Lapas Kerobokan, Denpasar, Bali pada pukul 11.00 WIB siang tadi. Dan dikejutkan dengan ditemukannya tempat rahasia yang ternyata isinya adalah penyimpanan benda-benda tajam dalam lapas blok C1.
 Anggota gabungan ternyata menemukan bunker senjata tajam didalamnya. Bunker teresebut memiliki lubang dengan panjang 1 meter, lebar 15 sentimeter, dan kedalaman 30 sentimeter.
“Kami menemukan berbagai benda berbahaya didalamnya, semalam kami sweeping ke beberapa kamar,” ujar Plh Direktur Keamanan dan Ketertiban Direktorat Jenderal Permasyarakatan, Priyadi ditemui di Lapas Kerobokan, Sabtu (19/12/2015), seperti dikutip dari Tribun.
Bungker tersebut terbuat dari keramik dan bisa dibuka tutup dengan mudah. Jenis senjata tajam yang ditemukan adalah senjata api, senapan angin dan senjata berbahaya lainnya.
“Blok itu kan sudah kosong dan mau dibersihkan kasurnya, ruangannya dan lain-lain. Ternyata ditemukan berbagai barang yang dilarang,” ucap Kabid Humas Polda Bali, Kombes Hery Wiyanto, Sabtu (19/12/2015), seperti dikutip dari Detik.
Selain senjatan tajam, ternyata juga ditemukan sabu sekitar 200 gram.
Dan adalah temuan yang berhasil ditemukan di lapas blok C1:
1. Senjata api jenis Revolver: 3 pucuk
2. Amunisi kaliber 3,8 mm: 22 butir
3. Samurai: 21 buah
4. Pisau belati: 15 buah
5. Pisau lipat: 3 buah
6. Tombak: 1 buah
7. Kapak: 2 buah
8. Pisau kecil: 6 buah
9. Trisula: 2 buah
10.Sabit: 1 buah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar